Kamis, 18 Agustus 2016

Pengaruh Teman dan lingkungan

Diibaratkan seperti padi, proses pertumbuhan padi, padi bisa tumbuh dan panen lancar itu karena terdapat tanah yang subur, kemudian adanya benih yang baik pula. Tetapi tidak hanya lahan dan benih saja. Padi ketika sudah tumbuh kecil harus selalu kita rawat, menyirami dengan air, dikasih pupuk, mencabuti rumput rumput yang menghalanginya dalam tumbuh. Sehingga padi tersebut bisa tumbuh dengan mudah dan dapat membuahkan panen yang melimpah. Begitu juga ketika kita merawat seorang anak, dari lahan dan benih kita yang sudah baik. Itu semua tidak cukup dalam menjaga anak agar anak tersebut selalu baik dalam menjalani kehidupannya. Dengan cara mencarikan lingkungan yang baik, teman yang baik, selalu menjaga dalam pergaulannya, carikan teman yang baik, yang membuat ia menjadi baik pula, karena pengaruh teman dan lingkungan dapat mempengaruhi proses pertumbuhan dan perkembangan anak kita. Khususnya dalam soal spiritual, kita harus bisa menjaga agama kita, anak kita dan keluarga kita, untuk itu carilah lingkungan dan teman atau tetangga yang mendukung kita dalam menjalani kehidupan agama yang damai dan saling membantu, saling amar makruf nahi mungkar. Sehingga apapun yang kita lakukan bisa terkontrol dalam kehidupan kita. Seumpama jika kita meninggal dan meninggalkan anak yatim, kita tidak tau nanti agama anak kita apa,    akhlak anak kita seperti apa, maka yang jadi indikasi, kita bisa melihat lingkungan disekitar kehidupan dia. Kalau dilingkungan tersebut termasuk lingkungan yang baik dan teman teman mau pun tetangga dia adalah tetangga yang beragama dan baik, maka jangan khawatir, meskipun kita meninggalkan anak kita dalam keadaan yatim, pasti anak kita nanti menjadi orang baik karena hidup dilingkungan yang baik dan berteman dengan teman yang baik. Tetapi jika sebaliknya, maka keselamatan agama maupun akhlak anak kita akan terancam المرء على الدين خليله، karena agama seseorang tergantung pada agama temanya. Untuk itu jagalah diri kita anak kita dan keluarga kita dari perbuatan yang dholim dan selalu menjaga agama mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar